NASMOCO GOMBEL - Dengan pesatnya pertumbuhan pasar kendaraan listrik, terutama di sektor hybrid, infrastruktur pendukung seperti Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik (SPKL) menjadi semakin penting.
Keberadaan SPKL saat ini juga menjadi salah satu isu penting di tengah kian meningkatnya kendaraan listrik.
Salah satu keraguan calon pembeli mobil listrik adalah jumlah ketersediaan SPKL yang masih kalah banyak dibanding SPBU.
Nasmoco, sebagai diler resmi Toyota di wilayah Jateng dan DIY kini tengah fokus mempersiapkan sarana pendukung mobil listrik tersebut.
Melihat peningkatan penjualan model kendaraan hybrid dari Toyota, seperti Kijang Innova Zenix, Yaris Cross, dan Alphard Hybrid, mereka optimis kendaraan full listrik kedepan juga akan semakin meningkat.
Saat ini Toyota memiliki satu model kendaraan full listrik yang dijual secara massal yakni bZ4x.
Untuk mendukung memfasilitasi customer pemilik mobil itu, Nasmoco Group sebagai diler utama Toyota di wilayah ini mengembangkan fasilitas SPKL di beberapa lokasi strategis.
Berikut adalah daftar Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik yang sudah beroperasi di Jawa Tengah:
1. Nasmoco Siliwangi
Terletak di Semarang, lokasi ini menjadi salah satu pusat utama untuk pengisian daya kendaraan listrik di Jawa Tengah.
2. Nasmoco Tegal
Berada di Tegal, fasilitas ini memudahkan pemilik kendaraan listrik yang berada di wilayah barat Jawa Tengah untuk melakukan pengisian daya.
3. Nasmoco Pemuda
Juga terletak di Semarang, SPKL ini menawarkan kemudahan tambahan untuk pengguna kendaraan listrik di kota besar tersebut.
4. Nasmoco Slamet Riyadi
Berlokasi di Surakarta, stasiun ini menyediakan fasilitas pengisian bagi pemilik kendaraan listrik di kawasan Surakarta dan sekitarnya.
5. Nasmoco Kaligawe
Juga terletak di Semarang, SPKLU Kaligawe menawarkan layanan pengisian daya dengan akses yang mudah bagi pengguna kendaraan listrik yang akan melintas ke pantura timur Jawa Tengah
6. Nasmoco Bantul
Fasilitas ini berada di Yogyakarta, memberikan dukungan untuk kendaraan listrik di kota tersebut dan sekitarnya.
7. Nasmoco Majapahit
Berlokasi di Semarang, Majapahit menjadi salah satu tempat strategis lainnya untuk pengisian daya kendaraan listrik di wilayah ini.
Dengan adanya tujuh SPKL ini, pemilik kendaraan listrik di Jawa Tengah kini memiliki lebih banyak opsi untuk melakukan pengisian daya.
Ini adalah langkah penting dalam mendukung pertumbuhan kendaraan listrik di wilayah tersebut, yang juga sejalan dengan peningkatan penjualan model-model hybrid seperti Toyota Kijang Innova Zenix yang mendominasi pasar kendaraan hybrid di Jawa Tengah.
Menurut Herybertus Budi, Marketing Division Head Nasmoco Group, 24 cabang Nasmoco sudah tersertifikasi untuk melakukan perawatan dan juga perbaikan produk line-up kendaraan listrik Toyota.
“Semua alat di bengkel sudah memenuhi standar perawatan dan perbaikan.” Ucapnya.
Ini menunjukkan komitmen Nasmoco untuk mendukung perkembangan kendaraan listrik dengan fasilitas yang memadai.